Tempat Wisata Bukit Jambul Bali

Banyak tempat-tempat wisata di Bali yang sangat terkenal dan menarik para wisatawan domestic maupun mancanegara. Seperti Kuta, Nusa Dua, Jimbaran, Tanah Lot, dan masih banyak lagi. 
Namun, selain tempat wisata terkenal tersebut ternyata masih ada tempat-tempat wisata yang sangat indah namun jarang dikunjungi oleh para wisatawan. Salah satunya adalah Bukit Jambul yang ada di daerah kabupaten Karangasem ini. Seperti apa pemandangan alam yang disuguhkan di bukit ini? Berikut Tempat Wisata Bukit Jambul Bali.
Bukit Jambul yang terletak di desa Pesaban, rending, Karangasem ini ternyata letaknya berdekatan dengan Gunung Agung. Bukit Jambul ini sering digunakan sebagai tempat persinggahan atau tempat peristirahatan oleh para wisatawan yang akan pergi ke Pura Besakih. Bukit Jambul ini terletak di ketinggian 500 m di atas permukaan laut sehingga membuat udara di sekitar bukit Jambul ini sejuk dan segar. 
Selain udaranya yang sejuk dan segar, pemandangan di Bukit Jambul ini juga tidak kalah menariknya dari tempat-tempat wisata yang lainnya yang terdapat di Pulau Bali. di Bukit Jambul ini, Anda dapat menikmati pemandangan hamparan sawah terasering serta pepohonan yang hijau dan rindang. 
Selain pemandangan sawah dan pepohonan, Anda juga dapat menikmati pemandangan hamparan laut yang sangat indah yang dapat Anda lihat dari atas Bukit Jambul ini. 
Jika Anda pergi ke Bukit Jambul di pagi hari, Anda dapat menyaksikan turunnya kabut tipis serta kicauan burung yang sangat indah. Jika Anda merasa lapar atau haus saat perjalanan di Bukit Jambul ini, Anda tidak perlu khawatir karena di Bukit Jambul ini sudah terdapat restaurant dan kafe sehingga Anda dapat beristirahat di tempat tersebut sambil menyantap hidangan pesanan Anda. 
Selain itu, Anda juga dapat berfoto-foto bersama keluarga ataupun teman dengan background pemandangan alam yang sangat indah dan menakjubkan.
Jika Anda akan mengunjungi Pura Besakih, Alangkah baiknya jika Anda juga mengunjungi Tempat Wisata Bukit Jambul Bali ini. Karena, selain pemandangan alamnya yang sangat indah dan sejuk serta masih alami, Anda juga dapat menikmati pemandangan laut yang eksotis dan sangat indah dari atas Bukit Jambul ini. Di atas Bukit Jambul ini pula Anda dapat melihat indahnya Pulau Nusa Penida.

Comments

Popular posts from this blog

Pantai Dreamland, Objek Wisata Populer di Bali

Tempat Wisata Pantai Jimbaran Bali